beasiswa s2

4 Macam Beasiswa S2 Prancis Tahun 2022 oleh Pemerintah Prancis – IFI yang sedang Dibuka

Aflah Indonesia – Pemerintah Prancis melalui Institut Prancis di Indonesia (IFI) – Kedutaan Besar Prancis di Indonesia, saat ini membuka beberapa program Beasiswa S2 Prancis untuk tahun 2022. Berikut informasi selengkapnya.

Beasiswa S2 Prancis oleh Pemerintah Prancis melalui Institut Prancis di Indonesia (IFI)

4 Macam Beasiswa S2 Prancis Tahun 2022

PILIHAN UNIVERSITAS & PROGRAM STUDI:

  • Pilihan universitas dan program studi yang tersedia di Prancis bisa dilihat pada website Campus France berikut: http://cataloguelm.campusfrance.org/master/. Apabila tampilan website masih menggunakan bahasa Prancis, klik tulisan EN untuk menampilkan website dalam bahasa Inggris.
  • Untuk program studi yang menggunakan bahasa pengantar bahasa Inggris bisa dilihat pada website berikut: http://taughtie.campusfrance.org/tiesearch/.

Untuk mendaftar beasiswa S2 Prancis, peserta harus mendaftarkan diri terlebih dulu pada universitas dan program studi yang dituju. Untuk pendaftaran ke universitas swasta, biasanya pendaftarannya dilakukan melalui website universitas masing-masing jadi tidak melalui Campus France. Sedangkan untuk pendaftaran ke universitas negeri, pendaftaran dilakukan melalui platform online Campus France yang bernama CEF France.

Baca juga : 5 Universitas Negeri di Surabaya dan Ini Jurusannya yang Terfavorit

Ada 4 macam Beasiswa S2 Prancis oleh Pemerintah Prancis yang ditawarkan melalui Institut Prancis di Indonesia (IFI) – Kedutaan Besar Prancis di Indonesia:

  1. Beasiswa France Excellence 2
  2. Beasiswa Master 2
  3. Beasiswa Tematik
  4. Beasiswa Kartini Sains

Berikut informasi selengkapnya mengenai cakupan beasiswa, persyaratan dan cara pendaftaran untuk masing-masing jenis beasiswa:

A. BEASISWA FRANCE EXCELLENCE S2

Program beasiswa ini ditujukan bagi mahasiswa/i Indonesia unggulan yang ingin melanjutkan kuliah pada tingkat Master (M1 maupun M2) di Prancis. Program beasiswa S2 Prancis ini dibuka untuk semua jurusan.

Cakupan Beasiswa France Excellence S2:

  1. Biaya pembuatan visa pelajar ke Prancis
  2. Biaya tiket pesawat P/P di kelas ekonomi
  3. Biaya asuransi kesehatan dasar pemerintah
  4. Biaya kuliah dengan plafon maksimal 5000€ per tahun
  5. Biaya CVEC
  6. Biaya hidup 700 € per bulan
  7. Tunjangan kuliah
  8. Akses prioritas ke asrama universitas

Persyaratan Beasiswa France Excellence S2:

  1. Berkebangsaan Indonesia.
  2. Berusia maksimum 30 tahun.
  3. Mempunyai ijazah S1.
  4. Mempunyai profil yang baik (IPK) dan motivasi yang kuat untuk melanjutkan studi ke Prancis.
  5. Sudah diterima, pada tahun ajaran 2022/2023, di institusi pendidikan tinggi negeri atau swasta Prancis yang berada dalam naungan Kementerian Pendidikan Tinggi, Penelitian dan Inovasi (MESRI).
  6. Tidak sedang/akan mendapatkan beasiswa apapun dari pihak lain.

Berkas Pendaftaran yang dibutuhkan (softcopy):

  1. Bukti identitas : paspor atau KTP.
  2. Curriculum Vitae (CV) (dalam bahasa Inggris atau Prancis, sesuai dengan bahasa yang digunakan pada program studi yang dipilih).
  3. Surat motivasi (dalam bahasa Inggris atau Prancis, sesuai dengan bahasa yang digunakan pada program studi yang dipilih).
  4. Surat penerimaan di institusi pendidikan tinggi Prancis.
  5. Sertifikat kemampuan bahasa Prancis (DELF/DALF/TCF) (jika memiliki). Harap diperhatikan bahwa surat keterangan kursus bahasa tidak berlaku.
  6. Sertifikat kemampuan bahasa Inggris (IELTS atau TOEFL iBT) (jika memiliki). Harap diperhatikan bahwa surat keterangan kursus bahasa tidak berlaku.
  7. Ijazah S1 (jika belum memiliki dokumen tersebut, dapat diganti dengan surat keterangan lulus).
  8. Transkrip nilai S1.
  9. Transkrip nilai terakhir (untuk yang sudah menyelesaikan M1).

Cara Mendaftar Beasiswa France Excellence S2:

  1. Untuk mendaftar Beasiswa S2 Prancis program France Excellence S2peserta dapat mengisi formulir pendaftaran online pada link berikut: https://www.ifi-id.com/program-beasiswa-france-excellence-s2-2022-ifi-kedutaan-besar-prancis-di-indonesia#/.
  2. Upload berkas dokumen yang disebutkan di atas ke dalam satu folder di Google Drive, satu dokumen satu berkas PDF. Format judul file: NO_NAMA ANDA_Nama File. Contoh : 1_ROSA NUGRAHA_Surat motivasi.
  3. Batas waktu pendaftaran Beasiswa S2 Prancis France Excellence S2 sampai dengan 23 APRIL 2022.
  4. Seleksi wawancara akan dilaksanakan pada tanggal 10 s/d 11 Mei 2022.
  5. Pengumuman hasil akhir akan dilaksanakan pertengahan Mei 2022.

B. BEASISWA MASTER 2

Beasiswa Master 2 merupakan program beasiswa terbaru dari pemerintah Prancis melalui Kedutaan Besar Prancis di Indonesia dengan pembiayaan penuh. Beasiswa S2 Prancis ini ditujukan khusus bagi mahasiswa yang menempuh pendidikan di tahun kedua master (M2) baik yang telah menetap di Prancis maupun yang masih mempersiapkan keberangkatan dari tanah air. Beasiswa ini terbuka untuk semua jurusan.

Cakupan Beasiswa Master 2:

  1. Biaya pembuatan visa pelajar ke Prancis
  2. Biaya asuransi kesehatan dasar pemerintah
  3. Biaya kuliah dengan plafon maksimal 5000 € per tahun
  4. Biaya CVEC
  5. Biaya hidup 700€/ bulan
  6. Tunjangan kuliah
  7. Akses prioritas ke asrama universitas

Persyaratan Beasiswa Master 2:

  1. Berkebangsaan Indonesia.
  2. Berusia maksimum 30 tahun.
  3. Mempunyai ijazah S1.
  4. Mempunyai profil yang baik (IPK) dan motivasi yang kuat.
  5. Mempunyai rencana studi yang baik, pada tahun ajaran 2022/2023, di institusi pendidikan tinggi negeri atau swasta Prancis yang berada dalam naungan Kementerian Pendidikan Tinggi, Penelitian dan Inovasi (MESRI).
  6. Tidak sedang/akan mendapatkan beasiswa apapun dari pihak lain.

Berkas Pendaftaran yang dibutuhkan (softcopy):

  1. Bukti identitas: paspor atau KTP
  2. Curriculum Vitae (CV) dalam bahasa Inggris atau Prancis, sesuai dengan bahasa yang digunakan pada program studi yang dipilih.
  3. Surat motivasi dalam bahasa Inggris atau Prancis, sesuai dengan bahasa yang digunakan pada program studi yang dipilih.
  4. Surat penerimaan di institusi pendidikan tinggi Prancis.
  5. Sertifikat DELF/DALF/TCF (jika memiliki). Harap diperhatikan bahwa surat keterangan kursus bahasa tidak berlaku.
  6. Sertifikat IELTS/TOEFL iBT (jika memiliki). Harap diperhatikan bahwa surat keterangan kursus bahasa tidak berlaku.
  7. Ijazah S1.
  8. Transkrip nilai S1.
  9. Transkrip nilai semester terakhir di M1.

Cara Mendaftar Beasiswa Master 2:

  1. Untuk mendaftar Beasiswa S2 Prancis program Beasiswa Master 2, peserta dapat mengisi formulir pendaftaran online pada link berikut: https://www.ifi-id.com/program-beasiswa-master-2-2022-ifi-kedutaan-besar-prancis-di-indonesia#/.
  2. Upload berkas dokumen yang disebutkan di atas ke dalam satu folder di Google Drive, satu dokumen satu berkas PDF. Format judul file: NO_NAMA ANDA_Nama File. Contoh : 1_ROSA NUGRAHA_Surat motivasi.
  3. Batas waktu pendaftaran Beasiswa S2 Prancis ini sampai dengan 23 APRIL 2022.
  4. Seleksi wawancara akan dilaksanakan pada tanggal 10 s/d 11 Mei 2022.
  5. Pengumuman hasil akhir akan dilaksanakan pertengahan Mei 2022.

eiffel excellence scholarship programme s2

Aflah Indonesia – Beasiswa ini disediakan Pemerintah Perancis bagi kandidat internasional yang ingin melanjutkan studi pascasarjana mereka di lembaga perguruan tinggi Perancis. Beasiswa Eiffel terbuka untuk jenjang master (S2) dan kini tersedia untuk tahun akademik 2022 – 2023.  Beasiswa Eiffel untuk program master berdurasi 12 bulan (M2 level) dan 24 bulan (M1 level), serta maksimum 36 bulan untuk gelar teknik, tergantung jenis program kuliah yang diambil. Beasiswa ini meliputi tunjangan bulanan sebesar 1.181 Euro yang meliputi tunjangan pemeliharaan 1.031 Euro dan uang saku 150 Euro. Kemudian disediakan tiket pesawat pulang-pergi, transportasi nasional, transportasi lokal, asuransi kesehatan, asuransi kesehatan tambahan (“mutuelle”), kegiatan budaya, serta memungkinkan memperoleh tunjangan perumahan.

eiffel excellence scholarship programme s2

Persyaratan: 

  1. Kandidat bukan warganegara Perancis atau berkewarganegaraan ganda dengan Perancis
  2. Usia calon tidak lebih 25 tahun untuk kuliah master selama pendaftaran 2022 (lahir setelah 31 Maret 1996), untuk jenjang PhD usia calon tidak lebih dari 30 tahun selama pendaftaran 2022 (lahir setelah 31 Maret 1991)
  3. Hanya aplikasi yang diajukan oleh lembaga pendidikan Perancis yang diterima
  4. Beasiswa ditujukan bagi mahasiswa yang ingin mendaftar di perkuliahan master, termasuk sekolah teknik, dan untuk mahasiswa PhD. Hanya program yang diakui oleh pemerintah Prancis yang memenuhi syarat.
  5. Tidak memenuhi syarat bagi kandidat yang telah menerima beasiswa Pemerintah Perancis di bawah program lain.
  6. Institusi dapat mengajukan calon yang sebelumnya memperoleh beasiswa Eiffel pada jenjang master untuk beasiswa di jenjang PhD
  7. Aplikasi tidak akan diterima untuk calon yang telah mengajukan sebelumnya tapi ditolak, bahkan jika permohonan diajukan oleh institusi yang berbeda atau dalam bidang studi lain. Siswa yang telah diberikan beasiswa Eiffel pada tingkat master tidak memenuhi syarat untuk mendaftar ulang di jenjang master.
  8. Memenuhi syarat kemampuan bahasa untuk bahasa pengantar perkuliahan yang diambil
  9. Kandidat yang telah sedang belajar di Prancis tidak memenuhi syarat.

Baca juga : community college initiative program

Pengajuan aplikasi Beasiswa Eiffel 2022 tidak diajukan langsung oleh peserta, tapi oleh universitas atau perguruan tinggi di Perancis yang dilamar. Anda harus mendaftar terlebih dahulu ke salah satu universitas yang diminati di Perancis sesuai dengan Bidang Studi yang tertera di atas, kemudian setelah diterima (memperoleh offer) mintalah agar Anda bisa diusulkan sebagai penerima Beasiswa Eiffel.

5 Rekomendasi Beasiswa S2 Luar Negeri Fully Funded

5 Rekomendasi Beasiswa S2 Luar Negeri Fully Funded

Halo, Guys! Melanjutkan kuliah S-2 di luar negeri tentunya adalah mimpi semua orang. Namun, dalam upaya mencapainya terkadang kita menemui berbagai tantangan, salah satunya adalah biaya kuliah yang cukup besar jika ingin melanjutkan studi S-2 ke luar negeri. Beasiswa S2 luar negeri Fully funded merupakan jawaban yang tepat untuk solusi tersebut. Kalian wajib simak dengan baik ya!

Daftar Beasiswa S-2 Luar Negeri Fully Funded

Beasiswa Fully Funded atau sama dengan beasiswa penuh adalah beasiswa yang mana 100%  dari biaya selama kuliah hingga lulus akan ditanggung oleh penyedia beasiswa. Bukan hanya biaya kuliah saja yang ditanggung, melainkan termasuk biaya transportasi, asuransi, biaya hidup, buku, biaya penelitian, tiket perjalanan (PP), dan fasilitas lainnya pun termasuk ke dalam beasiswa fully funded atau beasiswa penuh ( jenis dan besar biaya yang ditanggung tergantung pada setiap beasiswa).

Tentunya ada banyak sekali beasiswa penuh yang diberikan oleh berbagai pihak.  Pada artikel ini, kami berikan informasi 5 Beasiswa S-2 luar negeri yang fully funded yang dapat menjadi pilihan Kalian:

1. BEASISWA FULBRIGHT SCHOLARSHIP, AMERIKA SERIKAT

Program beasiswa pascasarjana untuk melanjutkan studi ke Negeri Paman Sam ini terbuka untuk seluruh program studi kecuali pada bidang kedokteran dan bidang lainnya yang terkait.

Cakupan Beasiswa:

  • Dukungan Visa J-1
  • Tiket pesawat PP
  • Biaya kuliah
  • Biaya hidup
  • Asuransi kesehatan dan kecelakaan

Syarat Umum:

  • WNI
  • Sudah lulus jenjang S-1
  • Min. IPK 3.0
  • Melengkapi formulir pendaftaran
  • Sertifikat kemampuan Bahasa Inggris terbaru
  • KTP/Paspor
  • Dua surat rekomendasi
  • Curriculum vitae
  • Transkrip nilai
  • Bersedia kembali ke Indonesia setelah menyelesaikan beasiswa

Baca Juga : 5 Rekomendasi Beasiswa untuk S2 di Korea Selatan

 2. BRITISH CHEVENING SCHOLARSHIP, INGGRIS

Beasiswa Chevening adalah salah satu beasiswa untuk kuliah di Inggris. Menariknya, beasiswa ini tidak memerlukan sertifikat TOEFL/IELTS.

Cakupan Beasiswa:

  • Biaya kuliah
  • Tunjangan bulanan
  • Tiket pesawat PP
  • Tunjangan kedatangan
  • Tunjangan kembali ke negara asal
  • Biaya 1 kali aplikasi visa
  • Tunjangan akomodasi untuk hadir ke event Chevening

Syarat Umum:

  • Memiliki kewargenegaraan dari negara mitra Chevening termasuk Indonesia
  • Bersedia kembali ke Indonesia min. 2 tahun setelah program beasiswa selesai
  • Belum pernah menempuh studi di Inggris dengan beasiswa dari Pemerintah Inggris sebelumnya
  • Sudah lulus jenjang S-1
  • Memiliki pengalaman kerja 2800 jam
  • Mendaftar ke 3 program studi yang berbeda memilki Letter of Acceptance (LoA) Unconditional (boleh menyusul)

3. ADB JSP – APU RITSUMEIKAN, JEPANG

Beasiswa ADB JSP memiliki tujuan untuk memberikan kesempatan bagi warga negara berkembang salah satunya Indonesia  untuk bisa melanjutkan kuliah pascasarjana di bidang terkait pembangunan di kawasan Asia Pasifik.

Cakupan Beasiswa:

  • Biaya pendaftaran
  • Biaya kuliah
  • Biaya hidup sebesar ¥144.000 (sekitar Rp 17.900.000) per bulan
  • Tiket pesawat PP

Syarat Umum:

  • Merupakan warga dari negara anggota ADB dan negara mitra Japanese Official Development Assistance Scholarship
  • Berusia kurang dari 36 tahun
  • Memiliki gelar sarjana dari perguruan tinggi dalam negeri
  • Tidak memiliki gelar sarjana dari luar negara asal
  • Tidak sedang menjalankan program S-2 lainnya
  • Tidak sedang tinggal atau bekerja di luar negara asal
  • Memiliki pengalaman kerja setidaknya 2 tahun setelah menyelesaikan S-1
  • Bersedia kembali ke Indonesia setelah menyelesaikan program beasiswa

Baca Juga : Daftar Mata Kuliah Teknik Informatika untuk Jenjang Sarjana

4. GOI-PSP, IRLANDIA

GOI-PSP adalah kepanjangan dari Government of Ireland, Postgraduate Scholarship Programme. Beasiswa ini ditujukan kepada mahasiswa S-1 yang ingin melanjutkan studi S-2 riset.

Cakupan Beasiswa:

  • Tunjangan tahunan sebesar €18.500/tahun
  • Biaya kontribusi termasuk untuk biaya non-EU sebesar €5.750/tahun
  • Biaya penelitian sebesar €3.250/tahun

Syarat Umum:

  • Merupakan warga negara dari kategori 1 atau kategori 2 (Indonesia termasuk kategori 2)
  • Belum pernah atau tidak sedang menerima beasiswa dari pemerintah Irlandia
  • Sudah lulus jenjang S-1
  • Min. IPK 3,00
  • Dokumen persyaratan dibuat dalam bahasa Inggris
  • Memiliki kesempatan 2 kali gagal dalam mendaftar beasiswa ini, apabila dalam kesempatan ketiga kalinya mengalami kegagalan lagi, maka dinyatakan terdiskualifikasi
  • Penelitian yang dilakukan tidak berhubungan dengan modifikasi manusia, penciptaan embrio, dan penelitian kloning.

5. AUSTRALIA AWARD SCHOLARSHIP, AUSTRALIA

Beasiswa fully funded dari Australia ini direkomendasikan untuk kalangan wanita, penyandang disabilitas, dan yang berasal dari Geographic Focus Area(GFA) meliputi Aceh, NTT, NTB, Papua, Papua Barat, Maluku, dan Maluku Utara. Jika Kalian berdomisili tidak termasuk kriteria-kriteria tetap boleh daftar juga kok!

Cakupan Beasiswa:

  • Tiket Pulang-Pergi
  • Biaya kuliah
  • Biaya hidup
  • Tunjangan kesehatan
  • Fieldwork Allowance
  • Bantuan akademis lainnya

Syarat Umum:

  • Min. IPK 2.9
  • Min. IPK 2.75 (untuk peserta dengan kriteria khusus)
  • Salinan akta kelahiran/setara
  • KTP/paspor
  • Curriculum vitae 
  • Transkrip nilai
  • Ijazah dari jenjang pendidikan sebelumnya
  • Sertifikat kemampuan Bahasa Inggris terbaru
  • Proposal penelitian